Tari Saman 10.001 Asal Aceh Masuk iNewsTV

 Tari Saman merupakan sebuah tarian asal Suku Gayo, Aceh yang mulai dikembangkan pada abad ke 14 oleh seorang ulama besar bernama Syekh Saman. Tarian ini awalnya hanyalah sebuah permainan rakyat bernama Pok Ane. Kebudayaan Islam yang masuk ke daerah Gayo pada masa itu berakulturasi dengan permainan Pok Ane, sehingga nyanyian pengiring permainan Pok Ane yang awalnya hanya bersifat pelengkap, berubah menjadi nyanyian penuh makna dan pujian pada Alloh. Kebudayaan Islam juga merubah beberapa gerakan pada tari saman mulai dari tepukan dan perubahan tempat duduk.




 Pada tanggal 13 Agustus 2017 Tari Saman 10.001 ini akan disiarkan di salah satu stasiun tv milik MNC Grup yaitu iNewsTV. Menurut sumber tari sama ini juga akan memecahkan rekor muri sebagai tarian dengan jumlah personil terbanyak seindonesia.

Penyelangaraan dan pengambilan gambar akan diselengarakan di stadion seribu bukit tepatnya di Blangkejaren - Gayo lues Provinsi Aceh.

Tari Saman 10.001 Masuk iNewsTVSejak 24 November 2011, tari saman telah ditetapkan sebagai salah satu Warisan Budaya Tak benda asal Indonesia oleh UNESCO dalam sidang keenam Komite Antar Negara yang dilaksanakan di Bali. Tarian yang dalam bahasa Inggris dikenal dengan sebutan “Dance of Thousand Hand” ini hingga sekarang masih terus dilestarikan, bukan hanya oleh orang suku Aceh Gayo, melainkan juga oleh seluruh masyarakat dunia yang mengagumi keunikannya.

Bagi Anda yang penasaran seperti apa keindahan dan uniknya tari saman 10.001 ini, silakan saksikan latihan dalam video di bawah ini!



Sekian info tentang Tari Saman 10.001 Asal Aceh Masuk iNewsTV, semoga dapat menghibur anda dan jangan lupa shared ke teman-teman kalian ya.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tari Saman 10.001 Asal Aceh Masuk iNewsTV"

Posting Komentar

Apa pendapat anda tentang artikel diatas